Personil Polres Sumba Barat Amankan Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati

Waikabubak-SJ…  Berkaitan dengan dilaksanakannya pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sumba Barat tahun 2020, Polres Sumba Barat melibatkan 60 personil untuk pengamanan ektra ketat di sekitar kantor KPU dan jalan-jalan protocol di Sumba Barat.

Dipimpin langsung oleh  Waka Polres Sumba Barat Kompol Yukius Ola, pengamanpun dilakukan sejak pagi hari pukul 10.00 Wita meski masih pukul 13.00 wita baru akan dimulai pendaftaran.

Pada hari Jumat tanggal 04 September 2020 dilaksanakan pendaftaran 2 bakal calon Bupati dan wakil Bupati Sumba Barat yakni Niga-Oris dan Toni-Agus. Sedangkan pada Sabtu 05 September 2020 paket Jon-Jon dan ANIMO yang mendaftr di KPU Sumba Barat.

Pada hari Juamat hingga sore pukul 17.40 Wita pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Sumba Barat masih dilaksanakan rangkaian pendaftaran serta personil Polres Sumba Barat masih terlihat melaksanakan pengamanan ketat. Sedangkan pada Sabtu 05 September 2020 pendaftaran bakal calon peserta pilkada lebih cepat,  selesainya pada sore hari pukul 15.20.

Namun personil Polres Sumba Barat terus melakukan pengawasan pada rombongan paket yang berkelliling kota Waikabubak dan mengamankan arus lalu lintas.

Pengamanan Personil Polres Sumba Barat serta TNI dan Sat Pol PP  akan dilaksanakan pengamanan rangkaian kegiatan pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sumba Barat tahun 2020 hingga selesai. **** (Yunia),-

Baca Juga :   Operasi Lalulintas Region Kabupaten Malaka, Akan Diperketat