Luar Biasa 6 Kali Gagal, Kali Ketujuh Lolos Jadi TNI: Begini Perjuangan Ido Louro

Tambolaka-SJ…….. Fantastis, cita-cita seorang anak muda untuk menjadi TNI tidak pernah kendor walaupun sudah mengikuti 6 kali gagal test di TNI AU, AL dan AD baik dari Tamtama maupun Bintara, pasalnya kali ketujuh mengikuti test di Bintara AD, Serda Yatopar Fridolin Louro akhirnya lolos pada September 2021 yang lalu.

Ido sapaan akrab anak muda asal Wewewa Timur ini saat ini bertugas di Denhubrem 074 Solo Jawa Tengah akhirnya dapat menggapai cita-citanya menjadi seorang prajurit TNI.

Demikian disampaikan Yacoba Rambi, S.Pd., ibu kandung Serda Yatopar Fridolin Louro pada media ini di Tambolaka Kabukaten Sumba Barat Daya (SBD), Selasa (12/10/2022).

Yacoba mengatakan menjadi TNI adalah cita-cita putranya sejak kecilkecil, sehingga tidak mematahkan semangatnya walaupun 6 kali gagal tetap berusaha untuk mengejar cita-citanya.

“Setelah 7 kali ikut test baik di AL, AU dan AD, akhirnya Tuhan menjawab doa kami, anak kami Ido lulus test Bintara dengan terbaik. Kami sangat bahagia Tuhan menjawab doa kami” tutur Yacoba sambil meneteskan air mata kebahagiaan.

Yacoba menjelaskan ketika putranya 6 kali gagal, dirinya bersama keluarga berdoa bersama-sama dan menyerahkan kembali Ido sapaan akrab putranya pada Tuhan, untuk menentukan sendiri nasib anak mereka yang sudah Tuhan titipkan.

“Akhirnya Tuhan menjawab doa kami, di kali ketujuh dia boleh dinyatakan lulus dan lulusnya luar biasa luar biasa, dia mendapatkan pelatihan-pelatihan yang cukup bagus, dia mendapatkan jurusan yang bagus yaitu perhubungan dan ditempatkan di Solo” ungkap Yacoba.

Lebih lanjut Yacoba Rambi menjelaskan mujizat ini karena Tuhan yang kerjakan semuanya menempatkan dan sebagainya, Tuhan telah menghapus air mata yang setiap kali menetes, air mata kerinduan putranya untuk menjadi anggota TNI.

Baca Juga :   PERDANA TERBANG VIA TAMBOLAKA, NAM AIR BERIKAN PROMO SATU MINGGU

Dalam kesempatan itu juga Yacoba menyerahkan sepenuhnya putra mereka untuk mengabdi pada bangsa dan negara serta juga memuliakan nama Tuhan.

“Kami serahkan dan percayakan anak kami untuk mengabdi pada bangsa dan negara dan menjaga keutuhan NKRINKRI. Kami berharap agar ia patuh pada pimpinan serta menaati aturan yang ada, jujur dan menjalankan tugasnya dengan tulus dan penuh sukacita” kata Yacoba Rambi yang juga adalah guru dari Kementtian Agama di SBD.

Hal senada juga sampaikan oleh ayah kandung Ido, Manase Lende Louru, SH., yang sangat berbahagia dengan semangat dan ketekunan putranya dalam mengejar cita-citanya.

“Dia (Ido) bertekad mengejar mimpinya menjadi seorang TNI untuk membahagiakan kami orang tuanya. Kami sangat bahagia, ini semua merupakan berkat Tuhan untuk kami sekeluarga” ungkapnya.

Manase berharap putranya akan mengabdi pada Bangsa dan Negara sebagai prajurit yang taat pada pimpinan dan NKRI.

“Kami akan mendukung penuh usaha putra kami dengan doa dan materi untuk mencapai cita-citanya. Kami berharap ia akan menjadi kebanggaan keluarga” pungkasnya.

Untuk diketahui Serda Yatopar Fridolin Louro saat ini akan bertugas di Denhubrem 074 di Solo Jawa Tengah. Dirinya merupakan putra pertama dari pasangan Manase Lende Louro dan Yacoba Rambi. *** (Octa/002-22).