SMAN 1 Wesel Menjuarai Liga Sepak Bola Pelajar SBD

Tambolaka-SJ…..Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Wewewa Selatan Juara 1 umum Liga Pelajar Sepak Bola se-kabupaten SBD. Juara 1 Umum di pastikan Tim Kesebelasan Putra Menang lewat Adu Finalti atas SMA Swasta Manda Elu yang berlangsung di stadion Utama Galatama, Desa Radamata, Kecamatan Kota Tambolaka, Sumba Barat Daya (SBD) NTT Selasa, (1/06/2022).

Sebelumnya pada pagi hari Tim Kesebelasan Putri SMAN 1 Wewewa Selatan Telah memastikan Juara setelah mengalahkan Tim kesebelasan Putri SMAN 1 Loura dengan Skor Telak 7:1.

Jalan Pertandingan Final Putra cukup alot, kedua kesebelasan sama-sama ngotot untuk menjadi yang terbaik dan keluar sebagai juara. Pertandingan babak pertama berjalan seimbang. Kedua Tim sama-sama bermain ngotot dan saling jual beli serangan. Akhirnya kerja keras SMAN Wewewa Selatan berbuah manis. SMAN 1 Wesel berhasil menjebol gawang SMA SWASTA Manda Elu. Dengan Gol ini membuat membakar semangat SMAN 1 Wesel dan terus melancarkan serangan. Keasikan menyerang, malah SMA Swasta Manda Elu berhasil menyamakan kedudukan lewat serangan balik. Setelah gol ini kedua tim kembali ke Ruang Ganti.

Pada babak ke II, kedua keseblasan sama-sama melancarkan serangan. Setelah kembali dari ruang ganti kedua Tim agresif melancarkan serangan. Permainan babak ke II penguasaan bola oleh SMA Swasta Manda Elu, tapi SMAN 1 Wesel bertahan dan sesekali melancarkan serangan Balik. Tidak ada gol yang tercipta  di babak ke II ini, akhirnya dilanjutkan tos tosan (adu finalti) untuk menentukan Juara.

Dalam babak Adu Finalti,  SMAN 1 Wesel keluar sebagai pemenang setelah 2 penendang dari SMA Swasta Manda Elu gagal melaksanakan tugasnya sebagai Algojo, sementara 1 penendang dari SMAN 1 Wesel gagal melaksanakan tugasnya,  sehingga skor pada Babak adu Finalti SMAN 1 Wesel unggul atas SMA Swasta Manda Elu dengan skor 4:3.

Baca Juga :   KETUA DPRD NAGAKEO APRESIASI OPEN TURNAMEN PACUAN KUDA KAPOLRES CUP SBD

Pantauan media ini, lautan masyarakat padati stadion Galatama yang menyaksikan pertandingan ini, TNI-Polri yang sigap dalam melaksanakan tugas pengamanan. Parade Juara SMAN 1 Wesel yang merengkuh gelar juara umum Putra dan Putri. Para pendukung SMAN 1 Wesel dan orang tua menunggu Piala dan berarak menuju Manola Wewewa Selatan.

Prestasi ini merupakan kebanggaan buat masyarakat Wewewa pada umumnya, lebih khusus Wewewa Selatan karena berhasil menyabet gelar juara I untuk tim Putra dan Putri Liga Sepakbola Pelajr tingkat SBD yang berasal dari SMAN 1 Wesel. *** (Ebuga-009-22).-