Membangun Partisipasi Masyarakat Menuju Sumba Timur Berkulitas

Waingapu-SJ……. Wakil ketua DPRD Kabupaten Sumba Timur,  Yonathan Hani menyampaikan kesan dan harapannya kepada masyarakat Sumba Timur agar memiliki semangat membangun partisipasi masyarakat menuju Sumba Timur berkuliatas sebagai bentuk rasa cinta terhadap tanah air menuju Indonesia maju.

Harapapan ini disampaikan melalui pernyataannya lewat media pada Rabu (17/8/2022) saat mengikuti upacara dalam rangka memperingati HUT ke-77 RI di lapangan Pahlawan Waingapu Kabupaten Sumba Timur Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Hari ini adalah hari yang bersejarah bagi bangsa Indonesia, kita mengenang sejarah pahlawan yang sedang bersusah payah merebut kemerdekaan melalui perjungan yang Panjang. Tantangan bagi kita saat ini pemerintah bersama masyarakat benar-benar mampu membaca spirit kemerdekaan’ ungkapnya.

Yonathan Hani, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sumba Timur

Lebih lanjut ia menambahkan,  kondisi sesulit apapun bisa kita lalui dengan optimis, tekad yang kuat, dan persatuan yang utuh, kita harus mendukung pemerintah menghadirkan kebijakan sesuai harapan masyarakat, menjadi teladan dengan menunjukan kerja nayata untuk Sumba Timur, Sumba Timur Untuk Indonesia.

“Saya sangat senang perayaan HUT ke-77 RI saat ini semua berjalan dengan baik, saya berharap momen 17 Agustus ini mengingatkan kita pada perjuangan yang sudah dilakukan oleh pendahulu kita, bahwa perjuangan yang sudah ditinggalkan pada kita harus kita jaga, harus kita tingkatkan karena Indonesia membutuhkan kita semua untuk maju dan merajut persatuan, apa yang sudah di tinggalkan oleh para pendahulu kita, kita harus bisa memiliharanya dengan penuh tanggung jawab dan memperbaiki kualitas hidup masyarakat’ jelasnya.

Yonathan menuturkan, kami dari DPRD Kabupaten Sumba Timur mengucapkan terimakasih kepada seluruh Masyarakat Indonesia terutama Masyarakat Sumba Timur yang terus bekerja dan terus menyuarakan arti kemerdekaan dirumah, sekolah dan lingkungan kita masing-masing, perlu kita ingat bahwa kemerdekaan itu bukan hanya untuk kita saja melainkan untuk anak dan cucu kita.

Baca Juga :   Etika Dalam Pemotretan Harus Dijaga

Yonathan Hani  mengajak seluruh masyarakat Sumba Timur untuk terus mengambil peran dalam mengisi kemerdekaan. Tidak hanya pemerintah atau tokoh-tokoh politik lainnya, tetapi juga di lapangan social baik dunia bisnis atau pengusaha, Pendidikan dan budaya, kemerdekaan ini tidak bisa kalau hanya di isi oleh satu pihak saja.

“Semuanya harus bersinergi dan ikut serta saling melengkapi, dan yang paling terutama semua peran itu harus  didasari tanggung jawab terhadap kemajuan bangsa dan negara terlebih kusus Kabupaten Sumba Timur”  pungkanya pada awak media. *** (Dennis/006-22).-