260 Hektar Food Estate Zona V, Siap Dikerjakan

Waibakul-SJ……….. Sekitar 260 hektare lahan Food Estate pada Zona 5 di Desa Tanamodu, Kecamatan Katiku Tana Selatan Kabupaten Sumba Tengah Nusa Tenggara Timur saat ini sedang dalam tahap persiapan pengolahan lahan untuk musim tanam kedua (periode April-September).

Menyikapi hal tersebut, Bupati Sumba Tengah, Drs. Paulus S. K. Limu menyampaikan beberapa arahan kaitan percepatan tanam jagung pada lokasi tersebut saat memantau lahan food estate di Tanamodu,  Rabu (17/3/21).

Pertama, Kepada Pimpinan Perangkat Daerah bersama Staf dan Tenaga Kontrak untuk mengambil bagian dalam percepatan pengolahan lahan di Zona 5. Kedua, terkait dengan luas lahan 260 ha yang dikerjakan akan dibagi menjadi 3 masing-masing 87 ha sesuai bidang koordinasi Asisten I, Asisten II dan Asisten III.

Ketiga, diharapkan kepada Pimpinan Perangkat Daerah agar mempersiapkan alat-alat kerja bagi para Staf dan Tenaga Kontrak di masing-masing unit kerjanya seperti mesin potong rumput, parang dan cangkul termasuk menyediakan makan minum dan semua perlengkapan pendukung lainnya.

Keempat, Harus dibuat kalender kerja dan kalender tanam untuk musim tanam II sebagaimana yang disampaikan Menteri Pertanian RI. Kelima,  selalu berkoordinasi dengan Camat dan Kepala Desa mengenai pendataan Calon Petani Calon Lahan (CPCL) di Zona 5 dan lokasi-lokasi lainnya, dan Keenam, . pelaksanaan kerja di Zona 5 dilaksanakan mulai besok hari Kamis, 18 Maret 2021 sampai selesai.

Demikian beberapa arahan yang disampaikan oleh Bupati Sumba Tengah, dan diharapkan agar segera mungkin ditindaklanjuti. *** (Humas dan Protokol Kabupaten Sumba Tengah),-

Baca Juga :   GUBERNUR NTT APRESIASI BUPATI DAN KADIS PERTANIAN SBD