Pleno Kecamatan Wewewa Selatan Kondusif

Manola – SJ…………….. Pelaksanaan pleno rekapitulasi hasil perhitungan suara pemilihan bupati dan wakil bupati Sumba Barat Daya (SBD) serta pemilihan gubernur dan wakil gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Senin, 2 Juli 2018 oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Wewewa Selatan berjalan lancar dan aman. Ketua PPK Heribertus Umbu Robbaka, S.Sos membuka dengan resmi pelaksanaan pleno rekapitulasi pada pukul 10.42 Wita disaksikan anggota PPK Marselinus Malo, Arnoldus Oktafianus Bili, S.Pd. Elkane Nathan, S.Pd. Maria Imeldiana Bili, S.Pd.,   Panwas Kecamatan, Saksi-saksi pasangan calon, PPS dan KPPS sekecamatan Wewewa Selatan.

Dalam sambutan pembukaannya Heri mengatakan sesuai dengan jadwal oleh KPUD SBD pelaksanaan pleno tingkat kecamatan direncanakan dari tanggal 29 Juni hingga 4 Juli 2018, sehingga diharapkan semuanya berjalan dengan lancar dan selesai tepat waktu.

Sebelum pelaksanaan pleno Tata Tertib (Tatib) pelaksanaan pleno dibacakan oleh ketua PPK, dan dirinya berharap apabila tatib ini ditaati oleh semua peserta pleno.

“dengan tatib ini kita berharap semua berjalan sesuai dengan aturan dan mekanisme yang sudah ditentukan oleh KPUD dan kami harap kita akan menaatinya bersama sehingga proses pleno berjalan dengan lancar” ungkapnya.

Pelaksanaan pleno ini sendiri dimulai dengan rekapitulasi hasil perhitungan pemilihan gubernur dan wakil gubernur, sehingga pada Senin 2 Juli itu hanya bisa menyelesaikan rekapitulsi hasil perhitungan pemilihan gubernur dan wakil gubernur, dan dilanjutkan pada keesokan harinya Selasa, 3 Juli untuk rekapitulasi hasil perhitungan pemilihan bupati dan wakil bupati SBD.

“Aturan dari KPU, pelaksanaan pleno rekapitulasi batas pada pukul 18.00, sehingga kita lanjutkan lagi pada keesokan harinya” tutur Heri.

Pelaksanaan Pleno ini sendiri dipantau langsung oleh komisioner KPUD SBD, Aloysius Bayo Bili, BA bersama staf sekretariat KPUD. Pantauan media pelaksanaan pleno berjalan dengan lancar dan kondusif karena tidak ditemukan adanya penyimpangan-penyimpangan oleh KPPS maupun PPS. Hanya kesalahan teknis dalam penulisan model C-KWK dan langsung diperbaiki pada saat pleno dengan persetujuan Panwas dan saksi-saksi. Dibidang keamanan tampak kepolisian dan brimob sigap dalam melakukan pengamanan pelaksanaan pleno rekapitulasi.

Baca Juga :   Paket Toni-Agus Berkomitmen Turunkan Angka Kemiskinan

Salah satu saksi pasangan calon KONTAK, Yanto Sam yang dihubungi media mengatakan bahwa rekapitulasi perhitungan suara ini sesuai dengan rekapan dari paket KONTAK.

“selama ini kecamatan Wewewa Selatan memang sudah dikenal sebagai kecamatan yang menyelenggarakan pemilu secara luber, dan tim ad hoc yang ada di kecamatan ini benar-benar netral dalam menyelenggarakan pemilu” ungkap Yanto yang juga pengurus PDIP kecamatan Wewewa Selatan.

Hal senada juga diungkapkan oleh Eduard Putika saksi paslon DAMAI yang tidak meragukan lagi kinerja PPK dan seluruh tim ad hoc didesa-desa.

“data rekapan kami dengan rekapan hari ini sama persis, tidak ada yang berbeda, hanya penulisan angka yang sedikit ada perbaikan karena kesalahan tulis dan bisa dimaklumi karena semua desa di kecamatan ini belum terjangkau oleh listrik” katanya.

Hasil rekapitulasi hasli perhitungan suara untuk pemilihan bupati dan wakil bupati SBD adalah paket MDT-GTD memperoleh suara 7.820 suara, DAMAI 1.002 suara dan KONTAK 2.487 suara dengan total suara sah 11.309,  suara tidak sah 361.  Sedangkan jumlah pemilih dalam DPT 17. 299 jiwa, sehingga partipasi pemillih sebesar 67%.- Sedangkan untuk hasil rekapitulasi pemillihan gubernur dan wakil gubernur hingga berita ini diturunkan belum diperoleh data secara resmi dari penyelenggara.Setelah selesai pelaksanaan pleno rekepitulasi KPUD SBD langsung membawa kembali peti ke KPU dengan pengawalan ketat oleh kepolisian dan brimob.   (Tim SJ),-