BUPATI SBD BUKA KEGIATAN SOSIALISASI PEMBAYARAN PBB BERBASIS ONLINE

Tambolaka-SJ…………….. Bupati Kornelius Kodi Mete membuka kegiatan Sosialisasi Pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan  (PBB) berbasis online di ruang Aula Hotel Sumba Sejahtera yang diselenggarakan oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (19/09/2019). Kegiatan sosialisasi Pembayaran PBB berbasis online untuk memudahkan para kepala Desa melakukan pembayaran pajak yang selama ini masih dilakukan secara transasksi offline.

Dalam sambutan Bupati Kornelius Kodi Mete mengatakan, kegiatan pembayaran PBB secara transaksi online kepada Bank Pembangunan Daerah (BPD) melalui PT Bank NTT sangat memudahkan kepada masyarakat Kabupaten SBD khususnya para kepala Desa yang selama ini dilakukan secara offline.

“Dimana kepala desa menagih PBB kepada masyarakat dengan berjalan dari dusun ke dusun untuk meminta pembayaran pajak kepada masyarakat, tetapi dengan adanya pembayaran pajak secara online kepala desa tidak perlu lagi berjalan disetiap dusun untuk meminta pembayaran pajak kepada masyrakat, melainkan masyarakat melalukan transaksi pembayaran secara pengiriman kepada Bapenda melalui Bank NTT” ujarnya.

Bupati SBD, Kornelius Kodi Mete (kiri) saat membuka kegiatan sosialisasi di damping Direktur Pemasaran Bank NTT, Hery ALexander Riwu Kaho dan Kepala Dinas Pendapatan SBD, Enos Eka Dede

Lebih lanjut Kornelius mengatakan Pemerintah Kabupaten SBD telah lebih awal melakukan kerjasama dengan beberapa instansi melalui penandatanganan nota kesepahaman seperti Kantor Pelayanan Pajak Pratama Waingapu dan Kantor Badan Pertahanan Nasional Kabupaten SBD dalam optimalisasi PAD khususnya sektor pajak daerah.

Kornelius juga berharap kepada seluruh OPD melalui kesempatan ini dapat bertanggung jawab atas PAD.

“Agar memberikan pelayanan yang terbaik dan profesional kepada semua wajib pajak dan kepada BPD daerah NTT dapat menyediakan fasilitas secara prima, efektif dan transparan dengan layanan counter pembayaran pajak daerah serta memberikan kemudahan akses dan counter sampai ke tingkat desa/kelurahan berupa agen layanan sehingga masyarakat dapat melaksanakan kewajiban perpajakan secara efektif” ungkapnya.

Baca Juga :   BLK DON BOSCO LEPAS 60 PESERTA PELATIHAN SEPEDA MOTOR

Akhir kata Kornelius juga mengatakan, atas nama pemerintah Kabupaten SBD sangat mengapresiasi dan menyambut kerjasama yang di bangun melalui penadatanganan kesepakatan bersama ini. Kiranya ini merupakan langkah awal dalam membenahi pelayanan pajak yang lebih baik agar menjadi sebuah tonggak jalinan kerjasama dalam menciptakan sinergitas untuk mewujudkan tujuan yang sama demi kesejahteraan masyarakat SBD.

“Saya berkeyakinan bahwa segala tugas tanggung jawab dan pekerjaan yang dipercayakan dapat dilaksanakan dan dikawal dengan baik secara sunguh-sungguh dengan mengutamakan profesionalitas dalam memberikan pelayanan niscaya akan membuahkan hasil yang baik” tutupnya.

Pantauan media pelaksanaan kegiatan sosialisasi pembayaran PBB berbasis online   dihadiri oleh Direktur Pemasaran Bank NTT, Hary Alexander Riwu Kaho, Kepala Dinas Pendapatan Daerah SBD, Enos Eka Dede, beberapa pimpinan OPD lainnya, camat  dan seluruh kepala desa se-SBD. ********

Penulis: Isto.